Tuesday 14 July 2009

Belajar SEO (2) - Riset Keyword

Kalau pada pelajaran 1 kita belajar mengenai definisi seo dan ringkasan 4 langkah untuk mencapai peringkat atas pada Search Engine. Kali kita akan belajar lebih detail khususnya mengenai Riset Keyword atau Riset Kata Kunci.

Riset keyword adalah hal penting yang harus dilakukan di dalam proses seo. Berikut adalah langkah-langkah yang mesti dilakukan agar Riset Keyword untuk seo anda berhasil:

Langkah #1 Buat Daftar Awal Keyword

  • Buat gagasan sebuah daftar keyword. sebaiknya terdiri dari minimal dua suku kata, misalnya "belajar internet". Target keyword semakin spesifik semakin baik, karna akan semakin sedikit kompetitor.
  • Cari ide keyword dari berbagai sumber, baik dari majalah, brosur, atau internet
  • Lakukan Riset Kompetisi dari Keyword, salah satu cara mudah yang bisa Anda lakukan adalah coba search di Google dengan keyword yang telah Anda targetkan dan lihat hasilnya. Anda juga bisa gunakan allintitle:keyword untuk mencari website yang hanya judulnya mengandung keyword tersebut.

Langkah #2 Perluas Keyword Anda
  • Anda bisa gunakan tool-tool yang tersedia di internet. Salah satunya adalah keyworddiscovery, Coba Anda ketikkan "belajar internet", maka akan keluar saran mengenai frase lain yang berhubungan dengan "belajar internet" yang bisa anda jadikan keyword target. Masih banyak tool lain yang bisa Anda gunakan, seperti Google Insight, WordTracker, Seobook, dan lainnya (Anda bisa cari di internet).
  • Perlu dipertimbangkan juga untuk menggunakan: - keyword synonim ato istilah alternatif, misalnya : "belajar internet" vs "panduan internet"; - pemisahaan atau penggabungan, misalnya : "corel draw" vs "coreldraw"; mis-spellings, misalnya: "keyboard" vs "keybord", "knowledge" vs "knowlege"

Langkah #3 Pakailah Rumus R/S

R/S adalah Results/Searches, dimana R = Results atau hasil dari pencarian menggunakan keyword target dari hasil pengetikan "allintitle:keyword" pada search engine Google. Sedangkan S = Searches atau jumlah pencarian dalam 1 bulan. Anda bisa mendapatkannya dari Google Insight. Anda hanya perlu berekperimen dengan berbagai keyword yang sudah Anda siapkan, dan pilihlah yang nilai R/S-nya paling kecil, karna semakin kecil nilai R/S, maka semakin baik.

Ok, sampai disini dulu, nanti kita sambung lagi. Selamat bereksperimen.

1 comments:

Unknown said...

kunjungi juga donk blog saya yang keren keyword populer